Kamis, 18 Februari 2021

4 Keuntungan E-Commerce Menggunakan Jasa Layanan Data Center Indonesia

Nex Data Center menyediakan pelayanan data center di Indonesia

Hai guys!

Saat ini e-commerce menjadi salah satu ekosistem digital yang banyak digunakan orang, baik untuk berbelanja maupun berjualan online. Karena banyaknya pengguna yang berkunjung, e-commerce   sangat membutuhkan peran data center atau pusat data.

Untuk membangun data center, perusahaan e-commerce bisa membangunnya sendiri atau menggunakan jasa layanan data center Indonesia.

Baca juga: Peran Vital Data Center dalam Menyambut Tren Digitalisasi Industri

Namun, ada baiknya nih pemilik e-commerce lebih memilih menggunakan layanan data center dibandingkan membangun data center sendiri. Sebab, banyak keuntungan yang bisa e-commerce dapatkan bila menggunakan jasa layanan data center.

Nah, apakah kamu ingin tahu apa saja keuntungan yang bisa diperoleh perusahaan e-commerce dari penggunaan jasa layanan data center Indonesia? Simak ulasan berikut, ya.

1. Data tersimpan lebih aman

Salah satu keuntungan penggunaan data center Indonesia bagi perusahaan e-commerce adalah data yang tersimpan pada data center bisa dipastikan lebih aman. Sebab, perusahaan penyedia jasa data center sudah mempunyai sistem keamanan yang baik sehingga data yang tersimpan akan terjaga dengan baik.

Ada dua jenis pengamanan yang dilakukan selama 24 jam. Pertama, keamanan fisik data center yang dijaga oleh pihak security berpengalaman. Kedua, keamanan digital melalui CCTV.

Baca juga: Anti-boncos! 3 Langkah Kurangi Biaya Operasional Data Center Perusahaan

Nah, dengan sistem keamanan double ini, sudah sangat pasti jika data yang tersimpan pada data center tidak akan mudah diretas atau bahkan disebar oleh orang yang tidak bertanggung jawab.

2. Meningkatkan bandwidth

Selanjutnya, dengan menggunakan jasa layanan data center, perusahaan e-commerce bisa meningkatkan bandwidth. Peningkatan bandwidth akan memengaruhi kelancaran bisnis e-commerce itu sendiri. Dengan semakin besar kapasitas bandwidth, maka data yang diakses akan lebih banyak dan lebih cepat.

Selain itu, dengan kecepatan akses serta banyaknya data yang diakses tentu sangat menguntungkan perusahaan e-commerce. Konsumen pun akan lebih puas berbelanja pada e-ecommerce yang kamu kelola karena website atau aplikasinya mudah diakses.

3. Adanya power supply

Sebuah perusahaan jasa data center pasti memiliki power supply. Power supply ini bisa menjaga pasokan listrik yang ada sehingga mampu meminimalisasi gangguan listrik pada data center.

Baca juga: 4 Pilar Penting Membangun Data Center Perusahaan

Hal tersebut tentu baik bagi perusahaan e-commerce. Server pun jadi lebih aman dan tidak mengalami gangguan. Di lain sisi, meskipun nanti terjadi gangguan akibat pemadaman listrik, masalah ini akan cepat ditangani oleh para teknisi.

4. Pertukaran data lebih lancar

E-commerce yang memiliki website yang lebih mudah diakses akan lebih disukai konumen. Perusahaan e-commerce pun bisa mendapatkan banyak keuntungan.

Apakah kamu tahu apa yang membuat website e-commerce tersebut mudah diakses? Jawabannya adalah layanan data center yang memungkinkan pertukaran data terjadi lebih cepat.

Nah, itulah keuntungan dari penggunaan layanan data center bagi e-commerce. Untuk itu, jika kamu memiliki bisnis e-commerce, jangan ragu untuk menggunakan jasa data center. Salah satu data center di Indonesia yang recommended adalah NEX Data Center. Kunjungi nexdatacenter.com untuk mengetahui lebih detail tentang NEX Data Center, ya.

Lokasi: Indonesia

0 komentar:

Posting Komentar